Horas Amang Tayang

Keluarga Semakin Dicintai

SEJAK Kamis (26/9) lalu, film bertajuk Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya tayang di semua bioskop Indonesia termasuk di Manado.

Film produksi Prama Gatra Film itu bercerita tentang sebuah keluarga Batak dengan seorang Amang (Ayah) serta ketiga anaknya, dan penduduk Kampung Toba di pinggiran Kota Jakarta.

Bacaan Lainnya

Amang bekerja keras agar anak-anaknya dapat bersekolah hingga ke jenjang lebih tinggi dan sukses dalam karir mereka.

Namun setelah beranjak dewasa dan berhasil, ketiga anak ini menjadi sombong, serakah dan hanya mementingkan diri sendiri. Mereka lupa akan nilai-nilai keluarga yang diajarkan oleh sang ayah yang menjunjung tinggi kehormatan dan kasih sayang.

Film yang disutradarai Irham Acho Bahtiar dan Steve RR Wantania, mengajarkan banyak hal dalam hidup ini. Sehingga, wajib ditonton seluruh keluarga Indonesia tanpa memandang suku, agama dan budaya.

Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya akan membuat penonton lebih mencintai keluarganya.

Selain Cok Simbara dan Tanta Ginting film Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya juga dibintangi aktris dan aktor lain. Mereka yaitu Novita Dewi, Dendi Tambunan, Piet Pagau, Indra Pacique, Jack Marpaung, Vanessa Anggraeni, Elli Sofiani, Ibas Aragi, Jufriaman Saragih, Dodi Epen Cupen, Rizma Simbolon dan Manda Cello.(axm)

Pos terkait