Suksesi Golkar Panas, Eman Cs Goyang Tetty

Musda Golkar Sulut Sabtu Ini

Harimanado.MANADO – Mesin Partai Golkar

Bacaan Lainnya

(PG) lagi dipanaskan jelang Musyawarah Daerah (Musda) PG Sulut. Diam-diam terjadi pertarungan para elit 

di Partai berjuluk beringin kuning ini.

Bocoran didapat, ada beberapa figur yang siap bertarung merebut mahkota ketua PG Sulut periode 2020-2025.

 

Konsolidasi Airlangga Cs di Manado, Ini Hasilnya
SOLID: Ketua DPD 1 Golkar Sulut Tetty Paruntu bersama Ketum DPP Airlangga Hartarto, Ketum Kosgoro 1957 Agung Laksono dan Wakil Ketua DPR RI Aziz Syamsudin. (Ist/HM)

Selain calon kuat petahana Christiany Eugenia Paruntu (CEP). Beberapa nama dihembuskan. Ketua PG Tomohon Jemmy F Eman (JFE), mantan ketua PG Talaud Elly Lasut  dan mantan ketua PG Sulut Jimmy Imba Rogi. 

 

JFE yang notabene Wali kota Tomohon dikabarkan sangat intens melakukan konsolidasi. Bahkan, Eman didukung oleh beberapa tokoh sentral Golkar Sulut.

 

Ketua Harian DPD II Golkar Kota Tomohon Piet HK Pungus  optimis Eman sangat layak menjadi nakhoda Golkar Sulut. Salah satu alasan Pungus, Eman memiliki kecakapan dan kemampuan mengorganisir kader sehingga Golkar mampu merebut 50 persen kursi di DPRD Tomohon pada Pemilu 2019 kemarin.

 

“Prestasi itu hanya mampu dibuat oleh Golkar Tomohon. Hal inilah yang memotivasi pengurus DPD kabupaten kota lain se Sulut, untuk memberi dukungan bagi Jimmy Eman pada Musda Golkar Sulut nanti,” sebut Pungus, Selasa (11/2) kepada Harian Manado.

Dirinya berharap, Musda Golkar Sulut nanti akan semakin meningkatkan soliditas Partai Golkar menuju pesta demokrasi Pilkada 2020.

Sementara itu, seorang sumber terpercaya mengungkapkan, salah satu tokoh Golkar Sulut yaitu Stevanus Vreeke Runtu (SVR) telah merestui JFE maju pada pemilihan Ketua DPD I Golkar Sulut di Musda tahun ini.

Namun ada juga isu lain, grup beringin lama mendorong Elly Lasut atau Imba Rogi.

Pertemuan dilakukan di hotel berbintang di Jalan Sudirman, Manado.

“Beberapa kali para elit Golkar Sulut menggelar pertemuan serius. Terkait dengan musda. Mereka ingin ada perubahan. Dan dua nama yang dibicarakan, pak Elly dan pak Imba,”ungkap sumber yang masuk pengurus Golkar Sulut pekan lalu.

 Sayang, Vreeke Runtu belum bisa dikonfirmasi kebenarannya.

Sementara itu, Ketua DPD II Golkar Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes Gaghana mengatakan, DPD II Golkar Sangihe siap mensukseskan Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Provinsi Sulawesi Utara.

 

“Kami siap mengikuti Musda sesuai tahapan yang telah ditentukan demi suksesnya Musda Partai Golkar” ujarnya.

 

Disinggung siapa figur yang tepat akan memimpin partai berlambang beringin ini ke depan, Gagahana belum bisa menyebutnya.

 

“Soal siapa calon, nanti saat pelaksanaan Musda dan sesuai dinamika berkembang,” tandas Gaghana.

 

Ketua DPD II Golkar Bolaang Mongondow Timur Sumardia Modeong mengatakan bahwa pihaknya belum menentukan sikap kepada figur siapa yang akan diusung. Namun demikian, pihaknya pastinya akan bersikap setelah melihat perkembangan di Musda nanti.

“Kalau pun dilakukan secara aklamasi akan memilih CEP. Dan semua nama yang muncul memiliki peluang yang sama,” katanya.

 

Dia menegaskan, pihaknya hingga saat ini belum mendaftar sebagai peserta. Sebab DPD Golkar Boltim akan mengikuti mekanisme.

 

“Yah, baru namanya Musda, jadi harus menunggu mekanisme. Jadi akan dilihat seperti apa nanti system pemilihannya,” pungkas Modoeng.

 

Ketua DPD II Golkar Kabupaten Minahasa Careig Naichel Runtu menegaskan, pihaknya siap menghadapi Musyawarah Daerah Golkar Sulawesi Utara pada Sabtu (15/2), akhir pekan ini. Adanya agenda pemilihan Ketua DPD I Golkar Sulut, Careig menilai bahwa Christiany Eugenia Paruntu alias Tetty sebagai petahana masih teratas untuk memimpin Golkar Sulut.

 

“DPD II Minahasa sudah pasti mendukung Ibu Tetty,” ujarnya. 

 

Terkait nama-nama kader lain yang mencuat, Careig mengungkapkan akan melihat perkembangan sampai pelaksanaan Musda Golkar Sulut. Dirinya berharap, Musda nanti membuat Golkar Sulut lebih solid mempersiapkan diri menghadapi Pilkada 2020.

Ketua OKK Partai Golkar Sulut Ferryando Lamaluta mengatakan, Musda Golkar Sulut akan dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2020 di Hotel Four Point Manado. Sedangkan, untuk tahap pencalonan Musda setiap kader sesuai dengan Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga AD/RT Partai Golkar berhak mencalonkan.

 

“Minimal, sudah pernah menjadi pengurus selama 5 tahun ditingkatan DPD kabupaten kota atau DPP Golkar, serta ditingkatan struktur partai yang pasti mekanismenya itu sudah tercantum dalam AD/RT,” terangnya.(hm)

 

 

Pos terkait