Kata OD, Sulut Expo di Jakarta Lebih Untung

Harimanado.MANADO– Iven Sulut Expo di Jakarta telah berakhir Minggu, (29/9).

Dibuka gubernur Sulut pada  Kamis malam (26/9)- ditutup gubernur juga Minggu tadi malam.

Bacaan Lainnya
PERDANA: Wagub Sulut Steven Kandou bersama Direktur Garuda Indonesia dan dubes Filipina tanda tangan penerbangan Manado Davao

Hampir ribuan warga Sulut mengunjungi expo yang biasanya digelar di lokasi pameran Kayuwatu, Mapanget.

Pemprov Sulut mengklaim sukses Expo di Jakarta.

Kesuksesan Expo diukur dari total nilai rencana investasi yang masuk ke Sulut ada Rp1.3 T.

Lanjutnya,  banyak keuntungan yang diperoleh dari expo ini,  karena
banyak pengusaha dan duta  besar yang datang berkunjung.Serta langsung
menanamkan modalnya ke Sulut.

“Malam ini Pemprov Sulut melakukan MOU
dengan pihak PT Garuda Indonesia, juga beberapa perusahaan lain yang
akan berinvestasi ke Sulut,”ujarnya.

Penutupan Sulut Expo ini dihadiri oleh Wagub Sulut Steven Kandouw,
Ketua TP-PKK Ir Rita Dondokambey-Tamuntuan, Wakil Ketua TP-PKK Sulut
dr Devi Tanos, seluruh Kepala daerah kabupaten/kota, rektor Unsrat, anggota DPRD Sulut,
para tamu dan warga asal di Jakarta, Bogor dan Tangerang.

Acara penutupan dimeriahkan dengan artis-artis asal Manado yang
berkiprah di Jakarta. (tra)

 

 

Pos terkait