Harimanado.com, MANADO—Rapat Paripurna Senin (11/09/2023) terkait laporan Badan Anggaran (Banggar) atas Ranperda tentang APBD Perubahan Pemkot Manado tahun anggaran 2023, terselip penyampaian Walikota, Andrei Angouw soal pungutan di sekolah-sekolah melalui komite sekolah dan tanggapi serius orang nomor satu di Kota Manado ini.
Rapat Paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD, Dra Altje Dondokambey MKes bersama Wakil Ketua, Nortje Van Bone dan Adrie Laikun yang juga dihadiri Wakil Walikota, dr Richard Sualang dan Sekretaris Kota, Dr Micler Lakat SH MH. Sontak saat rapat tersebut laporan masyarakat terkait pungutan di sekolah jadi pembahasan serius.
Wali kota pun saat menyampaikan pendapat akhir terhadap Ranperda tentang Perubahan APBD Kota Manado Tahun Anggaran 2023 mengatakan laporan masyarakat ini menjadi perhatian serius Pemkot Manado. “Pada prinsipnya, jangan ada paksaan, apalagi sampai melakukan penekanan kepada siswa dan orang tua siswa,” tegasnya.
Walikota berharap agar hal tersebut tidak lagi terjadi di Kota Manado, dan berterima kasih atas masukan-masukan yang diberikan kepada pemerintah. “Harapan saya Ranperda tentang Perubahan APBD Kota Manado Tahun Anggaran 2023 dapat membawa manfaat untuk masyarakat Kota Manado,” ucap suami tercinta Irene Golda Pinontoan (IGP).
Bendahara DPD PDIP Sulut ini juga tak lupa menyampaikan terima kasih kepada Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kota Manado, khususnya Badan Anggaran yang telah melakukan pembahasan bersama TAPD. “Masukan-masukan tentunya akan diperhatikan dan diharapkan DPRD dapat mengawal program-program yang akan dijalankan lewat APBD,” tutup walikota.(***)