AKRAB : Joune Ganda tengah diapit Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey dan Ketua DPC PDIP Minut Denny Lolong, di Bali beberapa waktu lalu.
MINUT–Figur Joune Ganda yang merupakan bakal calon Bupati Minahasa Utara (Minut) pada Pilkada 23 September 2020 mendatang ternyata memiliki segudang pikiran-pikiran cemerlang dalam membangun daerah ia cintai tersebut. Politisi PDI Perjuangan yang memiliki backround pengusaha itu mengusung politik paraler untuk kemajuan Minut ke depan.
Menurutnya, sangat penting suatu daerah dipimpin oleh Bupati yang memiliki kesamaan visi dari tingkat pusat, provinsi sampai ke tingkat kabupaten. Sehingga itu kata dia, alangkah eloknya bupati Minahasa Utara itu dipimpin oleh Bupati yang diusung PDI Perjuangan. Dimana diketahui Gubernur sampai ke Presiden notabene adalah PDI Perjuangan.
“Sudah menjadi rahasia umum jika seorang Bupati memiliki kesamaan Partai dengan satu dan dua tingkat pemerintahannya ke atas itu memiliki kekuatan dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Jika Minut dinakhodai oleh PDIP sudah barang tentu akan dengan mudah dalam melobi program-program yang dicanangkan terhadap daerah dan masyarakat. Namun, tentu harus didorong dengan ide dan gagasan yang mumpuni,”kata JG sapaan akrabnya disela-sela Kongres PDIP beberapa waktu lalu.
Lanjutnya, di Minut memiliki keluasan potensi yang belum tergarap dengan baik. Misalnya dibidang pertanian, kelautan, pertambangan dan juga paling utama adalah pariwisata yang kini sedang dimulai pembangunan infrastrukturnya. Hal itu diketahui bersama adalah visi dari Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan sangat direstui oleh pemerintah pusat di bawah komando Presiden RI Joko Widodo.
“Terobosan cemerlang itu telah dicanangkan dengan matang oleh pak Gubernur. Berkat kedekatan Pak Olly dengan pemerintah pusat sehingga mega proyek tersebut disetujui oleh Presiden. Jadi penting kiranya memandang hal demikian. Dalam artian pasword politiknya masuk, karena memiliki hubungan emosional dan kedekatan secara kelembagaan kepartaian,”tandas Wakil Ketua Bidang Ekonomi PDIP Sulut itu.